Menu Close Menu

Gibran Salurkan Bantuan Ribuan Masker Hingga APD Ke Anggota TNI-Polri Untuk Tangani Pandemi

Jumat, 17 April 2020 | 17.20 WIB

DHEAN.NEWS  SURAKARTA - Gibran Rakabuming Raka (33) menyerahkan bantuan sosial berupa masker, sabun, hand sanitizer, vitamin dan APD ke Polresta Surakarta dan Kodim 0735 Surakarta, Kamis (16/4/2020) kemaren

Dengan berkemeja putih panjang dan bercelana hitam--khas tampilan sang ayah, Gibran menyambangi Polrestabes Surakarta untuk menyerahkan masker sebanyak 1000 biji, sabun 1000 biji, hand sanitizer sejumlah 96 botol, vitamin 1250 sachet dan APD sebanyak 50 pack.


Gibran diterima langsung oleh Kapolresta Surakarta, Kombes Pol. Andy Rifai, SIK. MH beserta jajarannya. 

Keduanya tampak berbincang ringan mengenai keterlibatan
anggota Polri dalam penanganan Covid-19 di Kota Solo. Kapolres pun mengucapkan terima kasih atas bantuan yang telah diserahkan Gibran.

"Polresta Surakarta sangat berterima kasih atas perhatian dan bantuan Mas Gibran, saat ini anggota kami banyak terlibat dalam penanganan penyebaran Covid-19, mulai dari sosialisasi, penyemprotan, karantina, evakuasi bahkan siap apabila diperlukan dalam pemakaman," ujar Kapolres kepada Gibran.

Usai serah terima bantuan di Polresta Surakarta, Gibran bersama rombongan bergerak ke Kodim 0735 Surakarta untuk menyerahkan jenis bantuan dengan jumlah yang sama. 

Di sana, pria lulusan University of Technology Insearch, Sydney itu pun langsung disambut hangat oleh Dandim 0735 Letkol Inf. Wiyata S Aji, SE, MDS beserta jajarannya.

Dandim mengucapkan terima kasih atas partisipasi Gibran Rakabuming yang telah memberikan bantuan untuk penanganan Covid-19 kepada anggota TNI.

"Terima kasih banyak kepada Mas Gibran dan rombongan, tentunya ini sangat berguna bagi kami karena TNI juga turut menjadi garda depan penanganan Covid-19 apalagi sekarang pemerintah juga sudah menetapkan PSBB," ungkapnya.

Usai penyerahan bantuan, pengusaha kuliner Mangkokku itu pun menyampaikan harapannya kepada jajaran TNI dan Polri.

"Ya, semoga bantuan yang mungkin kecil ini dapat membantu Bapak-bapak TNI dan Polri bertugas dalam penanganan Covid-19. Kita sama-sama berharap dan berusaha, wabah ini segera berakhir," tutur ayah La Lembah Manah ini.

Dalam penyerahan bantuan sosial ini diketahui Gibran beserta jajaran TNI dan Polri sangat memperhatikan physical distancing sesuai anjuran pemerintah selama masa pandemi berlangsung.

Komentar