Menu Close Menu

Cegah Sebaran Virus Corona, Polres Soppeng Menggelar Aksi Giat Kerja Bakti Secara Masif di Seluruh Mako Polri Jajaran Polres Soppeng

Sabtu, 14 Maret 2020 | 14.31 WIB

DHEAN.NEWS SOPPENG - Virus Corona (CoV) adalah keluarga besar virus yang menyebabkan penyakit mulai dari flu biasa hingga penyakit yang lebih parah seperti Sindrom Pernafasan Timur Tengah (MERS-CoV) dan Sindrom Pernafasan Akut Parah (SARS-CoV)

Coronavirus novel (nCoV) adalah jenis baru yang belum diidentifikasi sebelumnya pada manusia. Tanda-tanda umum infeksi termasuk gejala pernapasan, demam, batuk, sesak napas dan kesulitan bernafas.

Pada kasus yang lebih parah, infeksi dapat menyebabkan pneumonia, sindrom pernapasan akut, gagal ginjal, dan bahkan kematian. Virus tersebut sudah memasuki wilayah Indonesia dan terhitung sudah 69 orang dan 4 orang dinyatakan meninggal dunia hingga saat ini.

Menyikapi hal tersebut Kapolres Soppeng Akbp Puji Saputro Bowo Leksono S,Ik S.H beserta jajaran serentak melaksanakan Kerja Bakti, Sabtu (14/03/2020).



Kerja bakti tersebut serentak dilaksanakan di sekitar Mako Polres Soppeng jl. Kemakmuran Kec. Lalabata Kab. Soppeng serta di masing - masing Mako Polsek jajaran.

Akbp Puji mengungkapkan bahwa kerja bakti ini dilaksanakan guna pencegahan dan menjaga diri dari wabah virus corona, ujarnya.

Ia menambahkan bahwa memperhatikan kebersihan lingkungan tempat tinggal maupun tempat kita bekerja merupakan langkah - langkah pertama yang harus kita ambil. Lanju "terkait virus corona sendiri, masyarakat Soppeng diminta untuk tidak panik terhadap wabah tersebut serta melaksanakan langkah - langkah sederhana seperti cuci tangan dengan sabun serta memberi salam tanpa bersentuhan.


Dengan begitu ia berharap wabah Virus corona dapat dicegah serta melaksanakan langkah - langkah berikutnya yaitu dengan penyemprotan cairan disinfekran di tempat- tempat umum, tempat transportasi, Ibadah, untuk mengantisipasi penularan penyakit lainnya, tutupnya

Komentar