Menu Close Menu

Kapolres Tator : Analisa dan evaluasi sebagai bagian dari bangunan Zona Integritas Polres Tana Toraja.

Senin, 26 Agustus 2019 | 12.30 WIB

DHEAN.NEWS TANA TORAJA - Analisa dan evaluasi serapan anggaran tahun 2019 sebagai perwujudan dari komitmen bangunan zona integritas di laksanakan oleh Jajaran Polres Tana Toraja di aula Bhayangkari. Senin (26/08/2019)

Kapolres Tana Toraja AKBP. Julianto. P. Sirait SH SIK memimpin gelaran ini, di dampingi oleh Waka Polres Tana Toraja Kompol. Jacob Lobo, SH MH, menyimak dengan seksama pemaparan realisasi serapan anggaran dari masing masing Satuan Kerja dalam lingkup Polres Tana Toraja, termasuk  satuan kerja 13 Polsek Jajaran.

Gelaran analisa dan evaluasi yang familiar di sebut anev, rutin dan kontinyu dilakukan oleh Kapolres Tator AKBP. Julianto P. Sirait SH SIK.

" Anev bertujuan untuk menganalisa dan mengevaluasi setiap kegiatan yang telah dilakukan , itu di perlukan sebagai bahan kajian untuk menentukan kebijakan maupun menyusun strategi yang tepat ".
Katanya

Orang no 1 di jajaran Polres Tana Toraja yang selalu mengedepankan kerja tim ini, menuturkan lagi, zona integritas menuntut transparansi, inovasi, dan peningkatan kualitas dari kinerja, untuk itu anev sangat diperlukan untuk mengukur sejauh mana capaian yang telah diraih selama ini, termasuk pula mengolah solusi yang tepat bagi kendala kendala yang dihadapi.

Analisa dan evaluasi ini dilaksanakan seusai apel pagi, di ikuti oleh jajaran PJU,  Kapolsek, Kasat fungsi dan personil operator Polres Tana Toraja, berlangsung hingga pukul 12.00 wita.

Komentar