Menu Close Menu

Desa Jenetallasa Raih Juara Satu di Lomba Siskamling se-Kab. Gowa

Sabtu, 06 April 2019 | 20.28 WIB
DHEAN.NEWS GOWA - Sedikitnya 3 (tiga) pemenang dalam Lomba Siskamling (Sistem Keamanan Lingkungan) antar desa se-Kabupaten Gowa yang diselenggarakan Polres Gowa diberikan langsung hadiahnya oleh Kapolres Gowa Akbp Shinto Silitonga, SIK., MSi, Sabtu (06/04) siang ini.

Pemberian hadiah berupa uang pembinaan dan piala itu diserahkan langsung oleh Kapolres, disela-sela acara pengukuhan anggota FKPM se-Kabupaten Gowa.

Adapun tiga desa yang terpilih sebagai pemenang itu, diantaranya juara 1 berhasil diraih oleh Poskamling Sehati Desa Jenetallasa Kec. Pallangga, juara 2 Poskamling Dusun Sapohiring Desa Ballasuka Kec. Tombolopao, dan juara 3 diraih oleh Poskamling Dusun Bontosunggu Desa Tassese Kec. Manuju, dimana juara 1 menerima uang pembinaan sebesar 10jt, juara 2 sebesar  7,5jt, dan juara 3 sebesar 5jt yang seluruhnya juga menerima piala serta senter dan jas hujan.

Kapolres mengatakan, lomba Siskamling ini merupakan salah satu upaya Polres Gowa untuk meningkatkan keamanan lingkungan, khususnya menjelang Pemilu 2019. “Jadi, tidak hanya pihak kepolisian yang dituntut untuk menjaga keamanan, tetapi masyarakat juga terlibat dalam menciptakan situasi aman, damai dan tentram di lingkungan masing – masing,” tambah Shinto Silitonga.

Ungkapan terima kasih dan selamat pun tak luput disampaikan oleh orang nomor satu di jajaran Polres Gowa ini kepada para pemenang lomba siskamling. “Terima kasih dan selamat kepada para pemenang lomba Siskamling. Semoga dapat menularkan sistem keamanan lingkungannya kepada desa maupun kecamatan lainnya, khususnya dalam menjaga situasi kamtibmas di wilayah masing-masing agar selalu aman dan kondusif,” tutur Shinto Silitonga.

Komentar