Menu Close Menu

Bantuan Bagi Korban Bencana Banjir di Kota Manado Terus Mengalir

Sabtu, 02 Februari 2019 | 23.08 WIB
DHEAN.NEWS MANADO - Pemerintah Provinsi Sulut terus memberikan bantuan bagi masyarakat yang menjadi korban bencana alam banjir dan tanah longsor di beberapa wilayah kota Manado.

Gubernur Sulut Olly Dondokembey dan Wagub Steven Kandouw memberikan instruksi langsung kepada para Kepala SKPD lingkup Pemprov Sulut untuk terus menyalurkan bantuan bagi masyarakat. 

Dipimpin langsung oleh Sekretaris Provinsi, Edwin Silangen, Sabtu (2/2/2019) Pemprov Sulut kembali menyalurkan bantuan langsung kepada masyarakat berupa makanan, minuman dan berbagai kebutuhan mendesak yang diperlukan para korban bencana. Para kepala SKPD turun langsung untuk menyalurkan bantuan.

Bantuan disalurkan di sejumlah wilayah yang berdampak bencana seperti di Bailang, Mahawu, Karangria, Sario, Tuminting, Kampung Ternate, Tanjung, ketang baru, Paal 2, Taas, Molas, Ranotana Weru.

Sekprov menyatakan bantuan ini terus diberikan karena rasa kemanusiaan yang tinggi dan sebagai bentuk perhatian bagi sesama. 

Selain itu juga, Sekprov menginstruksikan kepada Kepala BPBD Provinsi Sulut untuk terus berkoordinasi dengan stakeholders terkait mengenai penanggulangan bencana seperti ketersediaan tempat pengungsian yang layak bagi para korban, memastikan lokasi bencana serta berapa banyak korban yang terdampak, serta bantuan mendesak yang diperlukan para korban.

Selain itu juga, BPBD yang ada di Kabupaten Kota diminta terus sigap jika terjadi bencana, lakukan bantuan sesuai SOP. Semua pihak terus berkoordinasi agar bantuan dapat tersalurkan dengan baik.

Diinformasikan juga bagi masyarakat Pemprov terus membuka Posko Penanggulangan bencana yang ada di kantor gubernur dan posko kesehatan oleh Dinas Kesehatan Provinsi Sulut.

Sementara itu Kaban BPBD provinsi Sulut melaporkan pihak BPBD telah membuka  posko pengungsi di wilayah kota Manado, serta telah di pasang tenda pengungsi di Mesjid Al Munawarah Mahawu Tuminting.Fakta Terbaru Bantuan Korban Banjir dan Longsor Manado, Pemprov Sulut Salurkan 7.082 Paket

Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara langsung bergerak cepat menyalurkan bantuan sebanyak 7.082 paket bagi korban banjir dan longsor di Kota Manado, Sabtu (2/1/2019) sore.

Bantuan tersebut berasal dari 37 Perangkat Daerah di lingkup Pemprov Sulut, instansi di luar Pemprov Sulut, pemilik rumah makan serta sumbangan pribadi.

Seluruh bantuan tersebut telah didistribusikan ke sejumlah titik lokasi pengungsian yang berada di Jalan Kembang, Pos Pemantau Denlu, Ajenrem Sario, Aula Idaman Sario, GMIM Petra Karang Ria, Bailang, Mahawu, Kantor Lurah Tuminting, Masjid Kampung Ternate, Paal 2, Taas, Ranotana, Paal 4 lingkungan I, Ternate Tanjung, Molas, Cempaka (Mesjid dan Gereja) Tumumpa.

Sebagai informasi, bagi masyarakat yang ingin membantu korban banjir dan longsor dapat menghubungi petugas di posko penanganan bencana yang berada tepat di lobi Kantor Gubernur. 

Komentar