Menu Close Menu

Kapolres Gowa Letakkan Batu Pertama Pembangunan Lapangan Tembak Endra Dharmalaksana

Rabu, 29 Agustus 2018 | 21.09 WIB

DHEAN.NEWS GOWA - Pada hari Selasa (29/08) pukul 17.00 wita sore ini, Kapolres Gowa Akbp Shinto Silitonga, SIK., MSi melaksanakan peletakan batu pertama untuk pembangunan Lapangan Tembak milik Polres Gowa yang diberi nama Endra Dharmalaksana, yang terletak di lahan belakang kantor Polsek Parangloe.

Turut hadir Kapolsek Parangloe Akp Abd. Majid, Camat Parangloe Bpk. Mappatangka, Danramil Parangloe Lettu Edi Sudarsono serta para tokoh masyarakat Kecamatan Parangloe.

Dalam sambutannya, Kapolres menyampaikan bahwa pembangunan lapangan tembak itu akan digunakan sebagai sarana latihan untuk meningkatkan kemampuan personil dalam menggunakan senjata api (senpi).


Tak hanya itu, rupanya pada lahan yang berukuran lebar 15 meter dan panjang 45 meter tersebut, tak hanya dimanfaatkan untuk pembangunan lapangan tembak, namun juga akan dibangun kolam ikan untuk memancing dan lapangan voli.

“Jadi, Kami akan memanfaatkan lahan ini dengan membangun 3 (tiga) fasilitas sekaligus, yakni lapangan tembak, kolam pemancingan, dan lapangan voli,” terang Shinto Silitonga.

Orang nomor satu di jajaran Polres Gowa ini juga menyampaikan kepada para warga masyarakat agar tidak perlu khawatir akan sistem keamanan lapangan  tembak yang akan dibangun ini. “Lapangan tembak ini akan dibangun dengan standar Internasional, sehingga kami menjamin kualitas keamanan lokasinya,” tambah Shinto.

“Semoga dengan pembangunan fasilitas ini dapat membawa manfaat bagi siapapun, baik personil maupun warga masyarakat,” tutup Akbp Shinto Silitonga.

Komentar