Menu Close Menu

Apel Gelar Pasukan Operasi Mantap Brata Pengamanan Pemilu 2019 di Kota Langsa

Jumat, 22 Maret 2019 | 18.25 WIB
DHEAN.NEWS LANGSA - Dandim 0104/Aceh Timur Letkol Inf Muhammad Iqbal Lubis menampingi Kapolres Langsa sebagai Inspektur Upacara dalam Apel gelar pasukan operasi mantap brata dalam rangka menghadapi pengamanan kampanye terbuka dan pengamanan jelang pemungutan suara pemilu tahun 2019, bertempat Lapangan Merdeka, Jalan WR. Supratman, Gampong Jawa Muka, Kecamatan Langsa Kota, Kota Langsa, Jum'at (22-03-2019).

Pemilu serentak Tahun 2019 merupakan pesta demokrasi Indonesia yang akan menjadi tonggak sejarah, karena dilaksanakan secara serentak yakni 5 (lima) jenis pemilihan dalam waktu yang bersamaan, "ungkap Kapolres Langsa AKBP Andy Hermawan, SIK.M.Sc saat membacakan amanat Menkopolhukam pada Apel Gelar Pasukan. 

Lanjutnya, sukses atau tidaknya perhelatan demokrasi ini sangat tergantung kepada semua pihak yang terlibat secara langsung maupun tidak langsung. Tentunya fungsi dan peran TNI-Polri yang berada di luar lingkup penyelenggara Pemilu, akan tetapi sangat menentukan suksesnya keberlangsungan Pemilu yang dilaksanakan secara langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, dan adil, "jelasnya. 
TNI-Polri selaku institusi yang bertanggungjawab langsung terhadap pengamanan jalannya Pemilu Serentak tahun 2019, apabila menemukan adanya Kerawanan dan hambatan tersebut harus dapat mengambil suatu tindakan tegas sesuai dengan Prosedur Tetap dan aturan.

Jumlah kekuatan prajurit TNI-Polri yang dilibatkan dalam pengamanan Pemilu Serentak Tahun 2019 adalah sebanyak 453.133 orang didukung dengan Alutsista sesuai potensi kerawanan yang ada, jumlah kekuatan TNI-Polri ini menunjukkan bahwa negara dengan rakyatnya sangat serius dan cukup besar, "pungkasnya. 

Kegiatan dilanjutkan dengan pemeriksaan kesiapan kendaraan yang akan digunakan pada saat pelaksanaan pengamanan pemilu.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Unsur Forkopimda Kota Langsa, Dansubpom Langsa Lettu Cpm Asep Saepudin, Jajaran Kepala OPD, Perwakilan Partai Politik Sekota Langsa, Personel Polres Langsa, Personel Polisi Militer Subdenpom Kota Langsa, Personel Kodim 0104/Atim, Personel Yonif Raider Khusus 111/KB Brigif 25/Siwah, dan Personel Sat Pol PP Pemko Langsa.

Komentar