Menu Close Menu

Kepala Bapenda Makassar : Banyak Pengusaha Kuliner Lokal Masih Bandel

Rabu, 14 Agustus 2019 | 19.28 WIB

DHEAN.NEWS MAKASSAR - Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Makassar, Drs. H. Irwan R. Adnan , M.Si menyayangkan banyak pengusaha restoran lokal yang belum memeiliki ketaatan membayar pajak. 

“Restoran kuliner lokal hampir semuanya masih bandel. Kalau mereka mau komplain datang ke Kantor Bapenda Makassar,” jelas Irwan  di Hotel Singgasana, Makassar, Rabu, (14/09/2019)

Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Makassar, Drs. Irwan Adnan , M.Si pun menghimbau pengusaha lokal sebagai wajib pajak bahkan wajib pungut pajak supaya mengikuti aturan terkait Pajak Daerah Kota Makassar. Ini sudah merupakan kewajiban mereka.

“Dalam waktu dekat akan kami rilis wajib pajak dan wajib pungut pajak yang belum taat,  nanti  untuk melakukan penindakan kepada pengusaha bandel kami akan di backup beberap instansi terkait , termasuk KPK yang melakukan supervisi, ini langkah Bapenda untuk mengoptimalisasi PAD Kota Makassar ,” ungkapnya.

Komentar