Menu Close Menu

Wakil Bupati Luwu Tinjau Langsung Abrasi Sungai di Pongko

Selasa, 25 Juni 2019 | 22.06 WIB
DHEAN.NEWS LUWU - Warga dusun Tomonto desa Pongko Kecamatan Walenrang Utara maupun masyarakat yang melintas didaerah tersebut tampaknya harus extra waspada terutama bagi para pengendara roda empat.

Pasalnya, tepi sungai yang berada didusun Tomonto mengalami abrasi atau longsor.

Wakil Bupati Luwu, Syukur Bijak yang didampingi Kabid Sumber Daya Air dinas PUPR kabupaten Luwu, Hendra Haruna, selasa (25/6/19) langsung melakukan peninjauan lokasi tersebut.

Wakil Bupati Luwu meminta dinas terkait untuk segera melakukan penanganan darurat mengingat longsornya tepi sungai itu menyebabkan akses jalan semakin menyempit dan akan membahayakan pengguna jalan terutama pengendara roda empat.

Komentar