Menu Close Menu

Temui Pelajar, Bhabinkamtibmas Polres Minsel Beri Himbauan

Jumat, 25 Januari 2019 | 12.57 WIB
DHEAN.NEWS MINSEL - Dalam rangka mengantisipasi kenakalan maupun laka lantas yang melibatkan pelajar, Bhabinkamtibmas Polres Minsel kini melakukan sosialisasi ke pelajar.

Sama halnya dengan yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Polres Minsel yang menemui pelajar yang berkeliaran di jam sekolah, Kamis (24/01).

Dalam kesempatannya, Bhabinkamtibmas menyampaikan kepada para pelajar agar idak Berkeliaran di jam Sekolah dan tidak menggunakan kendaraan bermotor ke sekolah. Sebagaimana diketahui bahwa para pelajar merupakan anak-anak yang masih di bawah umur, sehingga tidak boleh berkendara karena belum memiliki surat izin mengemudi.

“Lebih baik diantar orang tua atau naik kendaraan umum, itu lebih baik dan lebih aman,” tutur Bhabinkamtibmas.

Para pelajar pun tampak antusias mendengarkan himbauan dari Bapak Polisi. “Saya harap adik-adik sekalian dapat melaksanakan apa yang telah disampaikan tadi,” tambah Bhabinkamtibmas Polres Minsel.

Komentar