Menu Close Menu

Kebakaran di Polsek Ciracas Hanguskan Sembilan Kendaraan

Rabu, 12 Desember 2018 | 15.58 WIB
DHEAN.NEWS JAKARTA - Kebakaran di Polsek Ciracas telah padam. Dampak peristiwa itu sebanyak 9 kendaraan terbakar. 

"Objek yang terbakar yang kita dapat mobil, ada 9 unit mobil," kata petugas call center Sudin Pemadam Kebakran Jakarta Timur, Fauzi, saat dihubungi, Rabu (12/12/2018). 

Adapun mobil yang yang terbakar merupakan mobil anggota polisi dan umum. Sementara itu api sudah padam sejak sekitar pukul 02.00 WIB. Ada 9 unit pemadam kebakaran yang dikerahkan dalam penanganan kebakaran tersebut. 

Sebelumnya peristiwa tersebut diawali massa yang mendatangi Polek Ciracas pada Selasa (11/12) malam. Markas polisi dirusak, kendaraan yang berada di parkiran digulingkan, dirusak dan ada pula yang dibakar. 

Kendaraan-kendaraan yang dirusak dan dibakar massa kemudian dibawa ke Polda Metro Jaya.

Komentar