Menu Close Menu

Wabup Kepulauan Selayar, Sambut Jemaah Haji Kloter 12 di Debarkasi Sudiang Makassar

Rabu, 05 September 2018 | 20.45 WIB

DHEAN.NEWS MAKASSAR - Jemaah Haji dari Kabupaten Kepulauan Selayar, Kota Makassar, Pare-Pare, dan Maluku yang tergabung dalam kelompok terbang (kloter) 12, hari ini Rabu (5/9/2018), tiba di tanah air. 

Terpantau Jemaah tiba di Asrama Haji Debarkasi Sudiang Makassar sekitar pukul 13.00 wita. 

Kedatangan Jemaah Haji pada kloter 12 ini diterima oleh panitia haji Debarkasi Makassar, selanjutnya diserahkan kepada panitia haji dari kabupaten/kota masing-masing. 


Dari 477 jemaah yang tergabung pada kloter 12 ini, 2 orang Jemaah haji asal kota Maluku dilaporkan meninggal. Sementara Jemaah Haji dari Kabupaten Kepulauan Selayar sebanyak 114 orang kembali ke tanah air dengan utuh. 

Wakil Bupati Kepulauan Selayar Dr. H. Zainuddin, S.H., M.H., yang berkenang memberikan sambutan mengucapkan selamat datang kepada para jemaah haji yang telah tiba di tanah air dengan selamat. 

"Selamat datang dengan predikat haji mabrur, semoga selamat sampai di rumah masing-masing dan bertemu dengan keluarga. Semoga dengan predikat haji mabrur ini dapat kita darmabaktikan kepada masyarakat," ucap Zainuddin. 

Sekadar diinfokan Jemaah Haji dari Kabupaten Kepulauan Selayar ini akan diberangkatkan dari Asrama Haji Sudiang Makassar menuju daerah, Rabu malam. Sesuai agenda rencananya jemaah tiba di Kepulauan Selayar, Kamis 6 September siang. 

Sebelum diserahkan kepada keluarga masing-masing, jemaah akan diterima secara resmi oleh Pemerintah Kabupaten Kepulauan Selayar di Mesjid Agung Al-Umaraini Benteng. (MAN/MUR)

Komentar