Menu Close Menu

Operasi Mantap Brata Dimulai, Satgas Tindak dan Pencegahan Intensifkan Latihan

Kamis, 20 September 2018 | 13.34 WIB

DHEAN.NEWS GOWA - Dengan dimulainya Operasi Mantap Brata 2018, jajaran personil yang terlibat dalam Satgas Tindak dan Satgas Pencegahan pada hari Kamis (20/08) pukul 08.30 wita kini mulai mengintensifkan kegiatan latihan.

Latihan yang dilaksanakan di pelataran Museum Balla Lompoa tersebut dipimpin langsung Kasat Sabhara Akp Al Habsi dan diikuti oleh 325 personil yang terlibat, diantaranya personil Polwan, Polres san Polsek jajaran.

Adapun dalam kegiatan latihan ini dilakukan berbagai formasi dalam pengendalian massa, sebagaimana Satgas Tindak dan Satgas Cegah memiliki tugas untuk mengendalikan massa apabila terjadi hal-hal yang tidak diinginkan dalam masa Operasi Mantap Brata. 


Tampak para personil begitu bersemangat berlatih, begitu pun dengan para Polwan yang dalam hal ini akan bertindak selaku Negosiator.

Melalui latihan pengendalian massa ini diharapkan agar para personil dapat menguasai tugas dan standar operasi prosedur saat menghadapi aksi unjuk rasa maupun aksi yang melibatkan banyak massa.

“Kesiapan fisik dan mental para personil sedini mungkin harus disiapkan agar saat menghadapi aksi yang sebenarnya anggota akan lebih tau dan menguasai apa yang akan dilakukan," terang Akp Al Habsi.

Komentar