Menu Close Menu

Bupati Pinrang Apresiasi Perjuangan Atlet Pinrang dan Janjikan Bonus Bagi Peraih Medali

Kamis, 27 September 2018 | 20.22 WIB
DHEAN.NEWS PINRANG – Bupati Pinrang, Andi Aslam Patonangi Menggelar Jumpa Pers terkait Pelaksanaan Porda Sulsel ke-XVI tahun 2018 yang di selenggarakan di kabupaten Pinrang.

Jumpa pers Ini di laksanakan di Gedung Media Center Porda, Jalan Bintang, Kecamatan Sawitto, Kabupaten Pinrang. Kamis, 27 September 2018.

Dalam jumpa Pers tersebut, Bupati Pinrang Andi Aslam dalam sambutannya mengungkapkan bahwa dalam rangka pegelaran Pekan Olahraga (Porda) ini, akan memberikan bonus bagi para Atlet Pinrang yang meraih Medali pada Perhelatan Porda.

"Akan kita berikan Bonus Bagi atlet-atlet terbaik kita yang telah berhasil meraih medali pada perhelatan cabang olah raga di Porda ke-16 ini." Ujar Andi Aslam.

Andi Aslam juga menuturkan rasa terima kasihnya kepada semua pihak yang telah membantu pelaksanaan Porda ke XVI di Pinrang, sehingga bisa berlangsung sesuai dengan harapan.

“Saya tidak mungkin bisa bekerja sendiri, semua ini berkah kerjasama semua unsur terkait, sehingga bisa berhasil dan terasa mudah dan ringan." Ucap Aslam.

Aslan menjelaskan, semua prestasi harus di hargai. Meskipun tidak dianggarkan, tapi ia akan mengupayakan agar semua atlet berprestasi Pinrang akan diberikan bonus. Hanya saja jumlahnya belum ditentukan.

Lanjutnya, semua atlet yang berprestasi akan diberi perhatian terutama masalah pendidikannya. Jangan sampai berpestasi di bidang olahraga tapi putus sekolah. Untuk itulah khusus untuk atlet muda akan beri perhatian pada pendidikannya.

Tambahnya, Andi Aslam mengucapkan permohonan maafnya, jika dalam pelaksanaan Porda yang di selenggarakan di Kabupaten Pinrang teras kurang dalam bentuk pelayanan atau hal lain yang kurang menyenangkan bagi semua pihak.

"Tidak mungkin Porda ini bisa sukses tanpa bantuan semua elemen masyarakat, Untuk itulah saya meminta maaf jika dalam pelaksanaan ini ada pelayanan yang tidak atau kurang menyenangkan bagi salah satu pihak". (SMpin)

Komentar